Monday, 27 February 2012

Car Free Day di Surabaya Perlu Ditinjau Ulang

Desakan ini disampaikan Adi Sutarwiyono Anggota Komisi C DPRD Surabaya, Senin (27/2/2012) menyikapi perkembangan pelaksanaan car free day di beberapa ruas jalan di Surabaya yang dinilai sudah mengarah pada komersialisasi.
Menurut Adi, sesudah tiga tahun berjalan pelaksanaan car free day makin bertambah lokasinya dan sudah ada indikasi ditumpangi promosi produk-produk tertentu.
Kalau cita-cita awalnya memang bagus, tapi di tengah jalan ternyata pelaksanaan car free day juga mengganggu kepentingan masyarakat lainnya yang akan menjalankan aktifitas mereka di hari minggu.
Dicontohkan Adi, pelaksanaan car free day di Jalan Raya Darmo yang sudah berjalan selama ini banyak dilaporkan warga mengganggu aktifitas mereka, khususnya yang akan menuju Rumah Sakit Darmo.

No comments: